Bank Jatim Ponorogo : Support Penuh Peningkatan Pendapatan Asli Daerah Melalui Digital Banking

 

Ponorogo-jatimsatu.com- Pemerintah Daerah terus menggenjot peningkatan Pendapatan Asli Daerah dari seluruh sektor. Hal itu terungkap dalam Gathering Pajak Daerah Tahun 2022, Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan Dan Asset Daerah Pemkab Ponorogo, digedung Sasana Praja, Rabu (30/11).

Atas peningkatan itu, Bank Jatim Cabang Ponorogo memberikan support penuh melalui program Digital Banking.

Pimpinan Bank Jatim Cabang Ponorogo, Palti Oloan mengatakan pihaknya senantiasa mensupport kebijakan Pemerintah Daerah Kabupaten Ponorogo khususnya penerimaan pendapatan asli daerah dari sektor pajak. "Baik itu pajak dari PBB, Restribusi maupun yang lain. Bank Jatim mensuport dalam bentuk digital banking untuk mempermudah pembayaran dari masyarakat,"katanya.

Sebentar lagi, lanjutnya, Bank Jatim Ponorogo juga akan meluncurkan E Retribusi Pasar agar tidak ada kebocoran-kebocoran pendapatan. "Jadi Bank Jatim juga mengelola Kas Daerah Ponorogo, sehingga harus mensupport kebijakan pemerintah daerah. Harapan kami, agar bisa mencapai di desa-desa untuk lebih memberdayakan Bundes,"jelasnya.

Sementara itu, dalam sambutannya, Kang Bupati Sugiri mengatakan, dengan bersama sama maka semua dapat diselesaikan dengan baik. "Rencana besar kami, ketika jalan jalan terselesaikan pada tahun 2023, maka bisa lebih fokus pada pariwisata. Dan ketika ekonomi tumbuh maka pajak juga akan meningkat,"paparnya.

Bupati Sugiri juga mengucapkan terima kasih pada Camat, Lurah, Bank Jatim Ponorogo dan semua pihak atas prestasinya dalam tepat waktu pembayaran pajak daerah. (dd)

0/Post a Comment/Comments

Dibaca