Tangerang Selatan -jatimsatu.com- Dalam semangat pengabdian kepada masyarakat, STIE Ganesha melaksanakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang berfokus pada pengolahan hasil pasca panen. Kegiatan dengan tema "Minuman Sereh Lemon Selasih" ini diadakan di Kelompok Wanita Tani Garuda PPM 12, menandai kolaborasi yang erat antara akademisi dan masyarakat.
Aep Saefullah, S.HI., MM, Kepala LPPM STIE Ganesha, menekankan pentingnya inovasi dan kerjasama dalam pengabdian ini. "Kami hadir dengan inovasi riset dan pengabdian yang baru, menunjukkan pentingnya kolaborasi dengan masyarakat," ujarnya. Kegiatan ini juga menghasilkan artikel PKM yang ditulis oleh anggota kelompok dan mahasiswa, mencerminkan pemberdayaan dan peningkatan kapasitas kelompok wanita tani.
Prof (HC) Dr. Joned Ceilandra Saksana, S.IP., SE., MM, Ketua STIE Ganesha, mengapresiasi kegiatan ini sebagai manifestasi Tridarma Perguruan Tinggi. "Kami berperan sebagai katalisator, memberikan inovasi dan solusi untuk kemajuan riset dan kesejahteraan masyarakat," kata Ketua STIE Ganesha.
Wawan Setiawan, Ketua RW 12 Kelurahan Cipayung, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada dosen-dosen STIE Ganesha atas bimbingan dan pembinaan yang diberikan. "Kolaborasi ini sangat penting bagi kami untuk berkembang lebih pesat," ungkapnya.
Tohiroh, SE. MM, Kabid Pengabdian Masyarakat LPPM STIE Ganesha, juga menyatakan apresiasinya atas kerjasama yang terjalin. "Kami telah berkoordinasi dengan semua pihak terkait untuk menyiapkan acara ini, dan semua materi telah disampaikan dengan baik," jelasnya.
Acara PKM ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan bagi Kelompok Wanita Tani Garuda 12 dan masyarakat sekitar, serta mendorong lebih banyak kolaborasi antara akademisi dan masyarakat dalam pengembangan produk pasca panen yang berkelanjutan.(as/dd)
Posting Komentar